Penandatanganan Nota Kesepahaman antara PT National Energy Solutions dan PT Rieckermann Indonesia.

Published Mon, 23 Sept 2024

image of article Penandatanganan Nota Kesepahaman antara PT National Energy Solutions dan PT Rieckermann Indonesia.

Jakarta, 23 September 2024 - Dalam rangka untuk memperkuat sektor energi nasional, NES dan PT Rieckermann Indonesia resmi menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) di Jakarta. Acara ini dihadiri oleh pejabat tinggi kedua perusahaan juga disaksikan oleh perwakilan dari kedua pihak.

Kesepakatan ini bertujuan untuk mengembangkan kilang LNG (Liquefied Natural Gas) skala kecil, yang diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dan keberlanjutan pengelolaan sumber daya energi bersih di Indonesia. Menurut pernyataan resmi dari kedua perusahaan, proyek ini diharapkan tidak hanya memenuhi kebutuhan energi domestik, sekaligus dapat memberikan kontribusi terhadap pengurangan emisi karbon melalui penggunaan energi yang lebih bersih.

Direktur Utama NES dalam sambutannya, menekankan pentingnya kolaborasi ini untuk mendukung transisi energi di Indonesia, sementara pihak Rieckermann menambahkan bahwa teknologi dan pengalaman mereka akan menjadi kunci dalam implementasi proyek ini. Kedua belah pihak optimis bahwa kerjasama ini akan membawa dampak positif yang luas bagi masyarakat dan perekonomian nasional.

Penandatanganan Nota Kesepahaman ini menandai awal dari serangkaian inisiatif strategis yang akan dilakukan bersama, serta membuka peluang untuk investasi dan pengembangan proyek relevan lainnya di sektor energi berkelanjutan.